Seperti kita ketahui, pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Kominfo beberapa bulan lalu telah mengkampanyekan registrasi ulang nomor prabayar pengguna ponsel. Tercatat, hingga 28 Februari 2018 pukul 12.52 WIB, sudah ada 305.782.219 nomor pelanggan yang diregistrasikan.
Tanggal 28 Februari 2018 sendiri merupakan batas akhir registrasi ulang nomor prabayar. Bagi pelanggan yang tidak melakukan registrasi ulang hingga tanggal tersebut, akan dilakukan pemblokiran layanan secara bertahap.
Adapun pemblokiran bertahap akan dilakukan dengan beberapa ketentuan. Mulai 1 Maret 2018, dilakukan pemblokiran layanan panggilan keluar (outgoing call) dan layanan pesan singkat (outgoing SMS).
Dalam kondisi tersebut, pelanggan masih dapat menerima panggilan dan SMS, termasuk menggunakan paket data untuk internet. Masa pemblokiran ini akan berlaku sampai 31 Maret 2018 dan diharapkan diperiode ini pelanggan segera melakukan registrasi.
Jika masih belum juga daftar ulang, per 1 April 2018 akan dilakukan pemblokiran layanan panggilan masuk (incoming call) dan menerima layanan pesan singkat (incoming SMS). Jadi Anda tidak bisa menerima telepon atau SMS masuk. Pemblokiran tidak mencakup layanan data internet.
Jika pelanggan tidak melakukan registrasi sampai tanggal 30 April 2018, per 1 Mei 2018 akan dilakukan pemblokiran total. Dalam keadaan ini, pelanggan tidak dapat melakukan panggilan dan SMS keluar, tidak bisa menerima telepon dan SMS, dan layanan data juga tidak dapat digunakan.
Pemerintah juga turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh pelanggan yang telah melakukan registrasi serta menggunakan NIK dan No. KK secara benar, sesuai peraturan perundang-undangan.
Baca juga
- Si "Duo Poni" ASUS ZenFone 5 dan ZenFone 5Z Resmi Dirilis!
- Goyang MWC 2018, ASUS Perkenalkan ZenFone 5 Series
- ZenFone 5 Lite Hadir Membawa Empat Kamera Sekaligus
Masyarakat juga diimbau agar tidak menggunakan NIK dan No. KK secara tanpa hak untuk melakukan registrasi, termasuk yang diperoleh dari internet dan sumber lain, karena ini merupakan pelanggaran hukum.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?