Seperti diungkap lewat beberapa bocoran yang muncul di internet, Apple pada tahun ini akan merilis tiga model iPhone terbarunya. Ketiga model tersebut adalah iPhone 6,5 inci, iPhone 5,8 inci, dan iPhone 6,1 inci. Dua model diantaranya akan dikemas dengan layar OLED, sedangkan sisanya dengan layar LCD.
Laporan terbaru yang diperolah 9to5Mac menyebutkan bahwa trio iPhone tersebut diperkirakan akan kembali mampu menciptakan gelombang positif. Ya! Seorang analis menyebutkan bahwa ketiga model iPhone tersebut diperkirakan akan terus sukses dalam penjualan hingga 18 bulan kedepan.
Hal senada juga disebutkan oleh GBH Insights yang melaporkan bahwa diperkirakan penjualan iPhone terbaru ini akan menyentuh angka hingga 350 juta unit untuk periode tersebut. Hal ini bisa terjadi karena Apple menawarkan keragaman iPhone kepada pelanggannya.
Harus diakui, penjualan iPhone tahun lalu berbuah manis. Meski begitu, Apple belum mampu menyakinkan pelanggannya untuk melakukan upgrade. Pasalnya, iPhone 8 yang ditawarkan tidak banyak berubah dibandingkan iPhone 7. Sedangkan iPhone X memiliki harga yang masih dianggap terlalu tinggi.
Akan tetapi dengan datangnya iPhone terbaru di tahun ini, Apple diperkirakan mampu menawarkan versi premium berukuran plus, ada juga yang normal alias standar, dan “budget smartphone”. Tentu saja ini sebuah godaan yang tak bisa dihindari oleh mereka yang ingin meng-upgrade iPhone lawasnya.
Lantas, negara mana yang diperkirakan akan memberikan kontribusi terbanyak kepada Apple dalam penjualan iPhone terbarunya ini? Diperkirakan konsumen di Cina akan berlomba-lomba untuk membeli iPhone terbaru yang muncul di tahun ini.
Baca juga
- Inikah Tanggal Pre-order dan Peluncuran iPhone 2018?
- Ikuti Jejak Galaxy Note, Dua Model iPhone 2018 Bakal Punya Stylus?
- iPhone Masih Jadi Smartphone yang Disukai Banyak Orang, ini Buktinya
Hingga saat ini tercatat di Cina ada lebih dari 100 juta pengguna iPhone. Nah, sekitar 60 hingga 70 juta dari mereka diperkirakan akan “jatuh tempo” dengan perangkat yang ada di tanganya. Untuk itulah mereka diharapkan mau meng-upgrade iPhone lawasnya ke iPhone terbaru yang muncul di tahun ini.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?