ASUS ZenFone 3 Max dan ZenFone 3 Deluxe Sudah Dapat Android 7.1.1
Sejak diperkenalkan November 2016 lalu, ASUS ZenFone 3 Max ZC553KL dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 430 masih menjadi andalan ASUS di Indonesia hingga saat ini. Smartphone yang juga membawa baterai 4.100 mAh ini dibanderol Rp3.099.000 di tanah air.
Dengan baterai jumbo, ZenFone 3 Max ZC553KL diklaim dapat bertahan selama 38 hari dalam mode standby, 17 jam untuk telepon dalam jaringan 3G, 19 jam browsing dengan WiFi, atau 72 jam untuk memutar musik. Namun hingga pertengahan Mei kemarin, ASUS ZenFone 3 Max ZC553KL masih saja berkutat dengan OS Marshmallow.
Tapi jangan khawatir karena salah seorang admin di forum ZenTalk baru saja mengumumkan bahwa ASUS ZenFone 3 Max ZC553KL sudah mendapatkan update Android 7.1.1 Nougat dengan versi 14.0200.1704.119. Selain itu, ZenFone 3 Deluxe ZS550KL juga mendapatkan update ini secara OTA (Over-the-Air) yang bisa langsung di-download dari smartphone.
Biasanya pengguna ZenFone 3 Max atau ZenFone 3 Deluxe akan mendapatkan notifikasi yang memberitahukan bahwa mereka sudah mendapatkan update Android terbaru. Namun apabila belum mendapatkan notifikasi tersebut maka dapat mengunjungi menu Settings > About > System Update untuk memanggil notifikasi. Sebagai catatan, update ini akan bergulir secara bertahap sehingga tidak semua pengguna akan mendapatkannya di hari yang sama.