Connect with us
M5406KA250px
Berita

ASUS Rilis ASUS VivoBook 15 (A516), Laptop 15 Inci untuk Semua Kalangan

ASUS merilis ASUS VivoBook 15 (A516) di pasar Indonesia. Laptop ini hadir dengan layar lebih besar dan bodi yang tetap ringkas untuk menemani kalian tetap produktif sepanjang hari.

Updated

Siap digunakan untuk berbagai kegiatan

ASUS VivoBook 15 (A516) dibekali dengan keyboard full-size yang telah dilengkapi backlit, membuat laptop ini tetap dapat digunakan meski dalam kondisi gelap. Keyboard VivoBook 15 (A516) juga didesain secara ergonomis dan lebih kokoh. Setiap tombol keyboard-nya memiliki key travel sejauh 1,4mm yang sangat ideal untuk mengetik.

Beberapa varian VivoBook 15 (A516) juga telah dilengkapi dengan keamanan biometrik melalui fingerprint sensor. Fitur yang biasanya terdapat di laptop kelas premium tersebut memungkinkan pengguna VivoBook 15 (A516) dapat masuk ke dalam sistem Windows 10 Home melalui Windows Hello, sehingga tidak perlu lagi mengetikkan password.

ASUS telah membekali VivoBook 15 (A516) dengan satu kamera sehingga laptop ini sudah bisa diandalkan sebagai perangkat untuk bekerja atau belajar di rumah. Pengguna VivoBook 15 (A516) juga tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli software office karena laptop ini sudah dilengkapi dengan Microsoft Office Pre-Installed.

VivoBook 15 (A516) dirancang sebagai laptop modern dan mengedepankan mobilitas. Untuk itulah VivoBook 15 (A516) dibekali dengan serangkaian fitur konektivitas mulai dari port USB Type-C, USB Type-A, HDMI, serta combo audio jack untuk memenuhi kebutuhan konektivitas sehari-hari.

Sementara di sisi konektivitas nirkabel, VivoBook 15 (A516) juga sudah dibekali dengan WiFi 5 (802.11ac) untuk terhubung dengan jaringan internet. Selain itu, ada juga dukungan Bluetooth 4.1 sehingga penggunanya dapat menghubungkan berbagai aksesori nirkabel.

ASUS VivoBook 15 (A516) juga tidak hanya dilengkapi dengan berbagai fitur, tetapi juga memiliki konstruksi yang tangguh. Berbagai bagian pada laptop ini, seperti pada chasis utama dan rangka layar, terbuat dari bahan logam untuk memperkuat keseluruhan konstruksi bodinya.

ASUS juga menghadirkan perlindungan ekstra untuk HDD di VivoBook 15 (A516) bernama E-A-R HDD Protection. Perlindungan tersebut dapat menyerap getaran yang dihasilkan saat perangkat terguncang dan menyelamatkan HDD yang ada di dalamnya.

Kencang dan gesit

ASUS VivoBook 15 (A516) ditenagai oleh prosesor hingga 10 th Gen Intel Core, prosesor modern dengan serangkaian fitur dan teknologi terkini. Varian tertingginya hadir dengan prosesor Intel Core i5-1035G1 yang memiliki konfigurasi 4 core dan 8 thread, serta boost clock hingga 3,6GHz.

Beberapa varian VivoBook 15 (A516) juga ditenagai oleh chip grafis NVIDIA GeForce MX330. Kehadiran NVIDIA GeForce MX330 memungkinkan VivoBook 15 (A516) dapat menjalankan berbagai aplikasi yang membutuhkan performa grafis ekstra seperti aplikasi photo editing, video editing, hingga game kasual.

Agar dapat memenuhi kebutuhan semua kalangan, VivoBook 15 (A516) hadir dengan konfigurasi hardware yang beragam, termasuk pada jenis media penyimpanan data serta memori. VivoBook 15 (A516) telah menggunakan memori DDR4 yang merupakan standar laptop modern dengan kapasitas yang dapat di-upgrade.

Sementara untuk penyimpanannya, laptop terbaru dari ASUS ini juga sudah mengandalkan dua jenis penyimpanan yaitu 2.5 inci SATA dan M.2 PCIe. Tergantung konfigurasinya, kalian juga dapat menyematkan SSD dan HDD ke dalam laptop ini.

Halaman ke: 1 2 3

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer