ASUS Rayakan Ulang Tahun ke-30 di Computex 2019

Rayakan ulang tahun ke-30, ASUS hadirkan jajaran produk dengan inovasi terbaru dan terdepan di gelaran Computex 2019. Ya! Salah satu produk yang dipamerkan adalah ASUS ZenFone 6 Edition 30 yang ditenagai Snapdragon 855.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, ASUS kembali membuat kejutan di ajang Computex 2019. Ya! Dalam acara “special press event”, ASUS juga menghadirkan Chairman Jonney Shih. Serangkaian produk terbaru juga turut diperkenalkan dengan inovasi teknologi terkini, sekaligus merayakan ulang tahun ke-30.

Baik ZenBook dan ZenFone 6 terbaru akan hadir dalam versi khusus “Edition 30”. Perangkat ini akan dijual secara terbatas dengan desain unik yang mengacu pada karakter bahasa Mandarin “A” yang melambangkan sisi manusia dari setiap produk ASUS.

Desain tersebut juga melambangkan ASUS yang selalu mengedepankan inovasi, terus berusaha menjadi pemimpin dalam bidang teknologi, serta menghadirkan produk yang dekat dengan konsumen dan membawa kegembiraan untuk semua penggunanya.

“ASUS sangat bangga telah hadir di tengah-tengah para tech enthusiast, komunitas teknologi, gamer, kreator, dan konsumen selama 30 tahun terakhir,” ujar Chairman ASUS, Jonney Shih dalam kata sambutannya.

Jonney Shih juga mengungkapkan rasa senang dan bangga terhadap pencapaian ASUS. Tidak hanya kuat, ASUS dikatakan oleh Jonney Shih juga semakin bijak. ASUS akan terus berinovasi, menghadirkan perangkat cerdas yang dapat membuat semua orang senang dalam menjalankan kehidupan.

Baca juga

Beberapa daftar produk unggulan dan terbaru ASUS yang dipamerkan di Computex 2019, antara lain ASUS ZenFone 6 Edition 30 yang ditenagai Snapdragon 855, ZenBook Edition 30 (UX334FL), ZenBook Pro Duo dan ZenBook Duo (UX481).