Connect with us
M5406KA250px
Berita

ASUS Hadirkan ASUS BR1100, Laptop Khusus untuk Pelajar

ASUS kembali membuat gebrakan di pasar laptop Indonesia. Kali ini ASUS menghadirkan ASUS BR1100, sebuah laptop yang dilengkapi segudang fitur sehingga aman dan nyaman digunakan oleh anak-anak untuk belajar.

Updated

ASUS memperkenalkan BR1100, seri laptop terbaru yang dirancang khusus untuk menemani kegiatan belajar anak-anak usia muda. Tidak hanya dilengkapi dengan spesifikasi yang mumpuni untuk menemani kegiatan belajar, ASUS BR1100 juga hadir dengan serangkaian fitur khusus sehingga aman dan nyaman digunakan oleh anak-anak.

“Peran laptop sebagai perangkat pendukung kegiatan belajar anak-anak semakin tinggi, apalagi saat ini kegiatan belajar mengajar dilakukan secara online melalui sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ),” ujar Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.

Ditambahkan oleh Jimmy Lin bahwa ASUS BR1100 merupakan salah satu solusi yang ditawarkan oleh ASUS untuk mengatasi kendala dalam kegiatan belajar mengajar di era modern. Dirancang khusus sebagai laptop untuk belajar, ASUS BR1100 hadir dengan desain tangguh dan telah dilengkapi berbagai fitur yang menyenangkan.

ASUS memperkenalkan dua varian laptop BR1100 kali ini. Pertama adalah ASUS BR1100CKA yang hadir dengan desain clamshell yang mudah digunakan oleh anak-anak. Selanjutnya adalah ASUS BR1100FKA yang memiliki desain convertible yang fleksibel sehingga dapat memaksimalkan interaksi saat anak-anak belajar.

Hadir dengan fitur rugged design, ASUS BR1100 telah dilengkapi berbagai modul pengaman khusus sehingga tetap aman digunakan oleh anak-anak. Salah satu modul pengaman tersebut adalah lapisan karet pelindung di sekeliling bodinya sehingga dapat meredam benturan.

ASUS BR1100 tidak hanya tahan terhadap benturan. Berkat spill-resistant keyboard, laptop ini dapat tetap berfungsi dan terlindungi meski bagian keyboard-nya terkena tumpahan cairan. Berkat desain komponen yang modular, laptop ini sangat mudah untuk dirawat sehingga ketika terjadi kerusakan proses perbaikan akan lebih cepat dan mudah.

Ketangguhan ASUS BR1100 juga semakin terbukti berkat diraihnya sertifikasi lolos uji ketahanan berstandar militer AS (MIL-STD-810H). Dengan kata lain, ASUS BR1100 telah lolos berbagai pengujian ekstrem dengan standar militer AS. ASUS BR1100 sendiri telah dinyatakan lolos untuk setidaknya 22 jenis pengujian ekstrem.

Laptop yang menjadi perangkat menemani kegiatan pembelajaran jarak jauh tentu harus dilengkapi dengan konektivitas yang lengkap. Untuk itulah ASUS BR1100 telah hadir dengan fitur konektivitas menggunakan WiFi 6. Hal tersebut sangat penting untuk memastikan kegiatan pembelajaran jarak jauh dapat dilakukan tanpa hambatan.

Agar dapat diandalkan sebagai laptop pendukung pembelajaran jarak jauh, ASUS BR1100 juga dilengkapi teknologi AI noise cancelling. Teknologi tersebut memungkinkan suara bising yang ada di sekitar pengguna ASUS BR1100 untuk dapat dihilangkan secara otomatis sehingga komunikasi anak dengan guru dapat lebih jelas dan lancar.

Halaman ke: 1 2

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer