Apple Mulai Pasarkan iPhone 8 Refurbished, Berapa Harganya?
Sudah berumur satu tahun sejak pertama dirilis, kini Apple mulai menjual iPhone 8 dan iPhone 8 Plus versi refurbished dengan harga sedikit lebih murah dari versi normalnya.
iPhone 8 series saat ini sudah berumur setahun sejak pertama kali diperkenalkan pada September 2017 lalu bersamaan dengan iPhone X. Menariknya, saat ini Apple sudah mulai menjual iPhone 8 dan iPhone 8 Plus versi refurbished.
Tentu saja barang refurbished yang dimaksud di sini adalah yang resmi dari Apple. Jadi kualitasnya seharusnya masih bisa terjamin baik. Bagaimana dengan harganya? Untuk iPhone 8 64 GB refurbished dijual mulai US$499 (Rp7,5 juta), alias lebih murah US$100 dari harga versi normalnya.
Untuk varian iPhone 8 Plus refurbished dengan kapasitas 64 GB ditawarkan seharga US$599 (Rp9 juta), juga lebih murah US$100 dibanding versi normalnya. Semua unit iPhone 8 refurbished yang dijual tersebut dalam kondisi unlocked bisa digunakan untuk semua SIM card.
Sekadar tambahan informasi, biasanya unit refurbished resmi dari Apple adalah unit yang sebelumnya mengalami masalah minor, seperti bodi yang cacat atau kerusakan pada baterai. Unit tersebut lalu diperbaiki oleh teknisi resmi Apple, diganti casing baru, dan dijual lagi.
Baca juga
- iPhone Murah (Refurbished), Pantaskah Dibeli?
- Dibongkar iFixit, Ini Perbedaan Baterai Galaxy Note 7 Versi Orisinil dan "Refurbish"
- Untung-Rugi Beli HP Refurbished
Sama halnya unit iPhone yang dijual normal, seluruh unit iPhone refurbished yang resmi dijual Apple dilengkapi masa garansi hingga satu tahun yang bisa diperpanjang menggunakan layanan AppleCare+.