AnTuTu Ungkap Spesifikasi ZUK Edge dengan RAM 6 GB
Selain Motorola, perusahaan raksasa asal Cina, Lenovo, juga memayungi ZUK. Bisa dibilang smartphone yang diluncurkan oleh ZUK mulai dari yang paling awal hingga saat ini memiliki spesifiaksi hardware yang mumpuni mirip OnePlus One yang mengembangkan smartphone satu per satu, namun memiliki spesifikasi hardware yang gahar.
Baru-baru ini perusahaan aplikasi benchmark smartphone, AnTuTu, membocorkan spesifikasi hardware yang akan diusung oleh ZUK Edge. Smartphone yang satu ini akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 821 quad-core, RAM 6 GB, dan penyimpanan internal yang memiliki kapasitas besar mencapai 64 GB. Berdasarkan bocoran terbaru, perangkat ini akan memiliki pilihan penyimpanan internal dengan kapasitas 128 GB juga.
Untuk lebar layarnya belum diketahui, namun AnTuTu berhasil mengungkapkan resolusi layar yang mencapai Full HD (1.920 x 1.080 piksel). Dari sektor kameranya akan menggunakan kamera belakang beresolusi 13 MP dan kamera depan beresolusi 8 MP. Sistem operasi 7.0 Nougat juga telah berjalan dalam ZUK Edge.
Sayangnya bentuk desain dan spesifikasi hardware lainnya belum terungkap. Untuk itu, kita tunggu saja informasi lengkap ZUK Edge pada peluncuran resminya. Semoga saja ketika smartphone ini diluncurkan dapat membawa desain maupun fitur yang inovatif dibandingkan vendor lainnya di dunia.