Meskipun Samsung baru mengalami musibah meledaknya Galaxy Note 7, namun
vendor satu ini masih menduduki peringkat pertama di bidang smartphone. Samsung sendiri mengembangkan dan menjual smartphone untuk berbagai kelas, baik itu bawah, menengah, dan atas.
Baru-baru ini perusahaan aplikasi benchmark smartphone, yakni AnTuTu, baru saja membocorkan spesifikasi hardware yang akan diusung smartphone kelas menengah Samsung yang bernama Galaxy C7 Pro. Dengan kode SM-C7010, perangkat telah dilengkapi oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 626 Octa-core berkecepatan 2,2 GHz.
Untuk mengimbangi kemampuan prosesornya, Samsung membekali Galaxy C7 Pro dengan RAM 4 GB. Selain itu, penyimpanan internalnya akan berkapasitas besar yang mencapai 64 GB. Layar dengan lebar 5,7 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel) telah hadir dalam smartphone yang satu ini
Dari sektor kamera, Galaxy C7 Pro akan disematkan kamera utama dan depan yang sama-sama menggunakan resolusi 16 MP. Sistem operasi Android 6.0.1 Marshmallow telah berjalan dalam perangkat yang satu ini. Diperkirakan Galaxy C7 Pro akan diluncurkan secara resmi oleh Samsung pada bulan Desember 2016 berbarengan dengan Galaxy C5 Pro.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?