Android Jago Selfie Lenovo Vibe S1 Resmi Dijual di Indonesia
Ponsel tanpa kamera saat ini tak pantas disebut smartphone. Namun smartphone dengan satu kamera saja saat ini juga sudah tak lagi diminati. Untuk bisa bersaing merebut hati konsumen, apalagi di era selfie seperti sekarang ini, produsen smartphone harus kreatif menciptakan produk.
Langkah kreatif tersebut coba diterapkan Lenovo. Sadar betul tren selfie sedang booming saat ini, Lenovo menghadirkan Vibe S1. Smartphone berlayar 5 inci full HD ini diprediksi bakal diburu pencinta selfie. Pasalnya, ada dua kamera di sisi depan untuk kebutuhan selfie, satu beresolusi 8 MP, satu lagi beresolusi 2 MP.
Kamera tersebut beroperasi secara selaras guna menciptakan foto selfie yang beda dari yang lain. Kedua kamera tersebut dapat menghasilkan foto dengan efek bokeh, dimana Anda bisa memilih dan menentukan area mana yang ingin fokus dan area mana yang ingin terlihat blur.
Untuk menunjang kegiatan penggunanya, Lenovo Vibe S1 dibekali CPU 8-core MediaTek MT6752 dan RAM 3 GB. Sementara kamera utamanya beresolusi 13 MP dilengkapi fitur HDR dan phase detection autofocus. Di Indonesia, Lenovo Vibe S1 bakal dipasarkan dengan harga Rp3.999.000 mulai 3 Desember 2015.