Connect with us
M5406KA250px
Berita

Android 8.0 Oreo Versi Custom ROM Sudah Dirilis untuk Smartphone Lawas

Updated

Google sukses memperkenalkan Android Oreo bertepatan dengan momen gerhana matahari total di Amerika Serikat yang jatuh pada 21 Agustus 2017. Berbagai vendor smartphone seperti BlackBerry, HTC, Nokia, dan Sony telah mengonfirmasi kalau sebagian perangkat buatan merekan akan mendapatkan upgrade sistem operasi Android tersebut.

Dikabarkan smartphone keluaran tahun 2015 ke bawah tidak akan mendapatkan upgrade Android 8.0 Oreo. Namun bagi Anda yang memiliki smartphone keluaran 2015 tersebut tidak perlu kecewa karena Android 8.0 Oreo masih dapat tetap dipasang dengan menggunakan custom ROM. XDA Developers sebagai komunitas terbesar para developer Android baru saja mengembangkan Android 8.0 custom ROM.

Nantinya custom ROM ini akan terbagi menjadi dua bagian yang terdiri dari AOSP Oreo ROM dan Lineage OS 15 ROM. Kemungkinan besar ROM yang telah dibuat tidak berfungsi dengan sangat stabil pada beberapa smartphone. Bagi Anda yang memiliki smartphone namun tidak mendapat Oreo resmi dan benar-benar penasaran ingin mencicipi Oreo maka dapat melihat daftar perangkat yang mendapatkan custom ROM dari XDA Developers ini.

AOSP Oreo Custom ROM sendiri akan tersedia untuk beberapa perangkat yang bisa dibilang lawas, seperti ASUS ZenFone 5, LG Nexus 5, OnePlus One, Motorola Nexus 6, Sony Xperia SP, Xperia TX, Xperia V, Xperia T, Samsung Galaxy S6, Galaxy Note 10.1 2014, Xiaomi Redmi Note 3 Snapdragon edition, Mi Max, Mi 3, Mi 4, dan Mi 5. Bahkan OnePlus 5 terbaru saja mendapatkan experimental basis AOSP Oreo ini.

Sementara Lineage OS 15.0 ROM tersedia juga untuk HTC One M8, One M8 Dual SIM, ASUS ZenFone 2 Laser, ZenFone Selfie, LeEco LE Max 2, Lenovo VIBE K5 Plus, Moto X 2014, Moto E (2015), Moto G, Moto G 4G model 2013, Moto G 2014 LTE, Moto G 2015, Moto G5 Plus, HTC Nexus 9 WiFi, OnePlus X, OnePlus 2, OnePlus 3, OnePlus 3T, Samsung Galaxy Tab S2, Sony Xperia M2, Xiaomi Redmi 3, Redmi Note 4, Mi 4C, Mi 5S, Mi 5S Plus, dan Yu Yunique.

Bisa dibilang perangkat mobile yang didukung kedua custom ROM dari XDA Developers ini cukup banyak. Sementara itu, Android 8.0 Oreo resmi telah memasuki tahap seeding untuk Nexus 5X, Nexus 6P, Nexus Player, Pixel C, Pixel, dan Pixel XL. Di sisi lain, dikabarkan bahwa Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL akan menjadi smartphone pertama di dunia yang sudah menggunakan Android 8.0 Oreo di dalamnya secara default. Jika tidak ada halangan, kedua smartphone baru Google ini akan diluncurkan pada tanggal 5 Oktober 2017.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer