Connect with us
M5406KA250px
Berita

Smartphone Alcatel Ini Bisa Digunakan dalam Posisi Terbalik

Updated

Kehadiran Alcatel Onetouch Idol 3C kian meramaikan bursa smartphone kelas menengah. Lini produk terbaru dari Alcatel ini diperkenalkan pada ajang IFA 2015 disela-sela peluncuran smartwatch Alcatel Onetouch Go Watch yang baru saja usai beberapa waktu lalu. Sebelumnya, Alcatel Onetouch Flash Plus menjadi produk pertama yang telah lebih dulu masuk pasar Indonesia.

Alcatel Onetouch Idol 3C mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 615 quad-core dengan clockspeed 1,5 GHz, RAM 2 GB, dan memori internal sebesar 16 GB yang dapat diperluas dengan slot microSD hingga 128 GB. Sistem operasi Android Lollipop 5.0 yang berjalan pada Alcatel Onetouch Idol 3 C akan didukung oleh GPU Adreno 405. Uniknya, smartphone ini bisa digunakan posisi terbalik (reversible).

alcatel-idol-3c-reversible

Smartphone dengan bentangan layar berukuran 5,5 inci full HD ini memiliki dimensi 152,7 x 75,1 x 7,9 mm. Oleh karenanya, Alcatel OneTouch Idol 3C juga bisa disebut sebagai perangkat phablet. Smartphone ini bisa digunakan dengan berbagai posisi layar, baik landscape maupun vertikal, alias bisa dipakai dalam keadaan terbalik-balik. Cover belakang pada phablet terbaru Alcatel ini juga dapat diganti dengan lima pilihan warna menarik, yakni putih, merah, hijau, pink, dan kuning.

Sama dengan kebanyakan smartphone kelas menengah lainnya, kamera utama yang disematkan pada Onetouch Idol 3C beresolusi 13 MP, dilengkapi sensor dengan aperture F/2.0. Sedangkan di bagian depan Alcatel mengandalkan kamera beresolusi 8 MP, tentunya sudah memadai untuk keperluan berfoto selfie.

Sayangnya, Alcatel Onetouch Idol 3C hanya menyediakan satu slot untuk SIM Card. Hingga kini belum ada kepastian kapan smartphone yang menggunakan baterai 2.910 mAh ini akan bisa dinikmati oleh pengguna gadget di Indonesia. Untuk pasar global, Alcatel Onetouch Idol 3C dibanderol pada harga US$250 atau kisaran Rp3,5 juta.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer