Ada Rahasia Tersembunyi di Dalam Kalkulator OnePlus 3
Easter egg adalah fitur atau pesan tersembunyi yang ada di dalam sebuah program komputer dengan tujuan untuk hiburan atau lelucon. Salah satu contohnya seperti game mirip Flappy Bird yang bisa dimainkan di smartphone Android ber-OS Marshmallow. Tak mau kalah dari Google, OnePlus juga menyediakan easter egg pada OnePlus 3.
Easter egg yang dimaksud bisa ditemukan dengan mengakses aplikasi kalkulator pada OnePlus 3 atau OnePlus 3T. Cara menemukannya yakni dengan membuka aplikasi kalkulator, ketikkan angka “1” dan “+”, lalu tekan “=”. Seketika akan muncul kata “Never Settle” yang memang menjadi slogan OnePlus disertai background warna merah.
OnePlus memang dikenal sebagai produsen smartphone yang unik dan mengejutkan. OnePlus jarang merilis smartphone, tapi smartphone yang dimilikinya mayoritas adalah flagship dengan harga terjangkau. Selain smartphone, OnePlus juga pernah merilis perangkat drone super mungil seukuran telapak tangan.
Dan sensasi terbaru yang baru saja diciptakan oleh OnePlus adalah kabar kecurangannya terhadap aplikasi benchmark AnTuTu dan Geekbench. OnePlus diduga menyematkan perintah khusus di dalam OnePlus 3 dan OnePlus 3T yang dapat mendeteksi aplikasi benchmark. Saat smartphone menjalankan benchmark, prosesor smartphone dipaksa berlari lebih kencang sehingga skor yang dihasilkan lebih tinggi dari yang semestinya. Ya, memang selalu saja ada hal menarik yang berhasil dibuat oleh OnePlus.