200 Ribu Redmi K20 Pro Terjual dalam Penjualan Perdana
Redmi kembali menorehkan catatan manis. Ya! Smartphone unggulannya, Redmi K20 Pro terjual sebanyak 200.000 unit dalam penjualan perdananya di Cina.
Redmi K20 Pro yang diluncurkan awal minggu ini kini mulai dijual secara perdana di pasar Cina. Kejutan pun kembali ditorehkan oleh Redmi. Ya! Dikatakan oleh pabrikan smartphone yang berada di bawah kendali Xiaomi tersebut bahwa Redmi K20 Pro telah terjual 200 ribu unit dalam waktu 1 jam 45 menit.
Tentu saja ini sebuah keberhasilan kedua yang kembali diraih oleh Redmi. Seperti yang kita tahu, Redmi juga sukses memasarkan Redmi Note 7 di sejumlah negara. Bahkan Redmi mengklaim bahwa mereka hingga saat ini sudah berhasil menjual Redmi Note 7 sebanyak 10 juta unit.
Redmi K20 Pro sendiri datang sebagai smartphone unggulan yang dibuat oleh Redmi. Untuk chipsetnya, Redmi membekali smartphone ini dengan SoC Snapdragon 855. Chipset yang dibenamkan itu dipasangkan dengan RAM 6 GB atau 8 GB.
Daya tarik lainnya, smartphone ini diracik dengan layar Super AMOLED berukuran 6,39 inci FullHD+ tanpa poni. Ya! Sebagai gantinya, Redmi memuat kamera depannya dengan model pop-up yang bisa naik-turun di sisi atas bagian perangkat.
Untuk urusan memotret, smartphone yang berjalan dengan MIUI 10 berbasis Android Pie ini memiliki pengaturan tiga kamera belakang. Konfigurasinya adalah kamera utama 48 MP, kamera ultra-wide 13 MP dan kamera telefoto 8 MP. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 20 MP.
Baca juga
- Video Promosi Ini Pamerkan Keunggulan Redmi K20 Pro
- Di luar China, Redmi K20 Disebut Pocophone F2 dan Mi 9T?
- Berapa Harga Redmi 7A dan Kapan Bisa Dibeli?
Redmi K20 Pro tidak datang sendirian. Redmi di saat yang bersamaan juga memperkenalkan Redmi K20. Smartphone ini datang dengan chipset Snapdragon 730 dan dukungan RAM 6 GB serta pilihan ROM 64 GB atau 128 GB. Redmi K20 baru akan dijual pada tanggal 6 Juni 2019 di Cina.
Via: GSMArena