Belum lama ini Samsung meluncurkan smartphone flagship terbaru yang hadir dalam tiga seri berbeda, yakni Samsung Galaxy S10+, Galaxy S10 dan Galaxy S10e. Ketiganya sama-sama membawa desain layar Infiniy-O dengan ciri khas layar berlubang yang menampung kamera depan.
Layar berlubang atau yang biasa netizen sebut tompel ini akhirnya membuat sebagian orang berkreasi untuk membuat wallpaper yang senada dengan tompelnya, salah satunya adalah Matt B. Dalam cuitannya, Matt mempublikasikan wallpaper unik yang membuat tompel di Galaxy S10 series menjadi lebih hidup.
Beberapa wallpaper untuk samarkan tompel ini juga hadir dengan karakter yang sudah dikenal masyarakat, seperti Minion, Wall-E, R2D2 hingga robot BB8. Tertarik ingin mencobanya? Berikut ini adalah wallpapernya (klik gambar untuk memperbesar).
1. Bender (S10+)
2. Mars Rover (S10+)
3. Minion (S10+)
4. Johnny5 (S10+)
5. R.O.B (S10+)
6. Wall-E (S10+)
7. BB8 (S10)
8. R2D2 (S10)
9. Mars Rover (S10)
10. SuperMeatBoy (S10)
Baca juga
- Samsung Kasih Screen Protector Khusus dalam Penjualan Galaxy S10
- Cara Ubah Fungsi Tombol Bixby di Samsung Galaxy S10 Series
- Samsung Tawarkan Wireless Charger Portable Battery untuk Galaxy S10
Pihak Samsung sendiri sebenarnya sudah memberikan stock wallpaper di Samsung Galaxy S10 series. Wallpaper tersebut memiliki warna yang lebih gelap pada tepian kanan layar untuk menyamarkan lubang kamera depannya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?