Connect with us
M5406KA250px
Harga HP

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S8+

Updated

Sesuai dengan rumor yang selama ini beredar, smartphone flagship terbaru Samsung Galaxy S8 dan Galaxy S8+ resmi diperkenalkan dalam sebuah acara di New York, Amerika Serikat, pada Rabu (29/3) lalu.

Sebagian orang langsung tertarik dan berkeinginan untuk membelinya. Namun sebagian lainnya masih belum mengambil keputusan. Untuk membantu Anda, berikut akan kami ulas spesifikasi dan banderol harga yang dimiliki smartphone terbaru Samsung ini khususnya Galaxy S8+.

Desain segar dan mewah

desain samsung galaxy s8 plus

Samsung Galaxy S8+ hadir dengan desain bezel tipis dan rasio layar yang lebih lebar dibanding seri Galaxy S yang pernah dirilis Samsung. Jika selama ini Samsung menghadirkan tombol Home fisik pada setiap smartphone buatannya, pada produknya kali ini Samsung menanamkan tombol navigasi pada layar.

Untuk membuat smartphone ini semakin mewah, Samsung menyematkan Corning Gorilla Glass 5 pada bagian belakang bodi. Samsung menyediakan 5 varian warna yakni Midnight Black, Orchid Gray, Arctic Silver, Coral Blue, Maple Gold.

Layar lega

layar samsung galaxy s8 plus

Bagi Anda yang kurang puas dengan smartphone berlayar 5 inci, maka Samsung Galaxy S8+ bisa menjadi salah satu pilihannya lantaran smartphone ini dibekali layar Super AMOLED berukuran 6,2 inci dengan desain melengkung. Resolusi layarnya WQHD 2.960 x 1.440 piksel. Untuk melindungi layarnya, Samsung menyematkan Corning Gorilla Glass. Fitur Always-on Display pun tetap jadi andalan Samsung pada smartphone flagship-nya.

Namun kekurangan layar smartphone ini terletak pada rasio layar 18,5:9. Sama seperti LG G6, rasio layar tersebut juga tidak lazim. Rasio layar yang tidak lazim ini tentu akan membuat tampilan sejumlah aplikasi, game, atau video yang selama ini mendukung rasio layar 16:9 menjadi terpotong.

Kendati demikian, ke depan para developer pasti akan menyiapkan aplikasi atau game buatannya untuk bisa menyesuaikan dengan rasio layar Galaxy S8+. Kekurangan lainnya yakni Samsung tidak menawarkan varian layar datar. Padahal ada sebagian orang, terutama para gamer, yang menyukai layar datar.

Hardware superior

Dari segi performa, smartphone ini sangat bisa diandalkan. Berbekal prosesor Exynos 8895, smartphone ini terbukti berhasil meraih skor benchmark 174.155 poin yang mampu mengalahkan iPhone 7 Plus dengan skor 173.110 poin, OnePlus 3T dengan skor 165.097 poin dan LG G6 dengan skor 143.639 poin yang menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 821.

Untuk mendukung kinerja dapur pacunya, Samsung Galaxy S8+ dibekali RAM sebesar 4 GB dan internal storage 64 GB. Namun untuk unit yang dijual di Cina, Samsung membekalinya dengan RAM sebesar 6 GB. Cukup disayangkan jika Samsung hanya memanjakan konsumen di Cina dengan RAM besar.

Kamera 12 MP dan 8 MP

kamera samsung galaxy s8

Bagi Anda yang berharap smartphone ini akan mengusung dual kamera belakang, sepertinya harus gigit jari. Pasalnya, Samsung tetap percaya diri dengan mempersenjatai kamera belakang tunggal dengan resolusi 12 MP. Padahal saat ini tren kamera smartphone sudah mengarah pada penggunaan dual kamera untuk menghasilkan foto dengan wide angle atau efek bokeh.

Kamera belakangnya memiliki aperture f/1.7, 26mm, lengkap dengan fitur phase detection autofocus, OIS, dan LED flash. Adapun pada bagian depan bodi terdapat kamera selfie beresolusi 8 MP dengan bukaan f/1.7 dan telah dilengkapi dengan fitur autofocus.

Iris dan fingerprint

Samsung menyematkan pengamanan yang berlapis pada smartphone ini. Selain membekalinya dengan sensor fingerprint, Galaxy S8+ juga dilengkapi dengan iris scanner. Fitur ini yang membuat Galaxy S8+ hanya bisa dibuka lewat identifikasi ‘sepasang mata’ si pemilik.

Anti air

Samsung Galaxy S8+ juga telah mendapatkan sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan terhadap air dengan kedalaman maksimal 1,5 meter selama 30 menit. Jadi Anda tidak perlu khawatir mengajak smartphone ini berenang dan dapat digunakan untuk memotret atau mengambil video underwater.

Harga Samsung Galaxy S8+

harga samsung galaxy s8 plus

Bagi Anda yang tertarik membeli smartphone ini, maka Anda perlu merogoh kocek dalam-dalam. Menurut IT and Mobile Marketing Director Samsung Indonesia, Vebbyna Kaunang, Galaxy S8+ akan dibanderol dengan harga Rp12 juta di Indonesia.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer