Connect with us
M5406KA250px
Berita

Apple Watch Series 9 dengan Chipset S9 Dibanderol Mulai Rp6 Jutaan

Watch Series 9 telah resmi diperkenalkan oleh Apple. Jam tangan pintar terbaru ini ditenagai chipset Apple S9 yang diklaim menawarkan peningkatan kinerja lebih baik.

Updated

Apple Watch Ultra 2 mungkin menjadi perangkat wearable unggulan di acara Apple Wonderlust yang digelar pada tanggal 12 September 2023. Namun, Apple juga punya kejutan lainnya, yakni Watch Series 9 yang juga memulai debutnya dengan beberapa fitur dan peningkatan menarik.

Watch Series 9 ini ditenagai chipset Apple S9 yang diklaim menawarkan peningkatan kinerja lebih baik. Selain itu, Apple juga memperkenalkan gesture atau gerakan terbaru pada Seri 9 ini, yang memungkinkan pengguna mengontrol fungsi tertentu tanpa menyentuh jam tangan secara fisik.

Ya! Seperti yang telah disebutkan bahwa Apple Watch Series 9 ditenagai oleh chipset Apple terbaru dengan transistor 60% lebih banyak dan performa 30% lebih cepat dibandingkan Seri 8. Chipset baru ini juga memiliki neural engine empat inti untuk penugasan 2x lebih cepat.

Apple juga mengatakan bahwa permintaan Siri diproses di jam tangan itu sendiri untuk kecepatan dan keamanan. Dikte 25% lebih akurat berkat pemrosesan di perangkat yang aman. Sementara itu, terkait dengan catu daya yang dimiliki, daya tahan baterai di Seri 9 masih 18 jam.

Watch Series 9 juga memiliki dukungan ultra-wideband untuk Precision Finding, yang mirip dengan fungsi AirTag. Ini juga terintegrasi lebih dalam dengan HomePod. Apple telah memperbarui layar Retina yang selalu aktif menjadi lebih terang, yakni mencapai hingga 2.000 nits.

Seri 9 juga memperkenalkan gerakan tangan baru yang disebut “Ketuk Dua Kali” untuk interaksi tanpa sentuhan. Pengguna cukup mengetukkan ibu jari dan jari telunjuk secara bersamaan untuk berinteraksi dengan perangkat tanpa menyentuh layar untuk melakukan beberapa tugas.

Apple Watch Series 9 hadir dalam warna baru, termasuk Pink, serta memiliki desain yang lebih ramah lingkungan dengan bahan daur ulang dan kemasan yang lebih kecil. Tali kulit telah dihentikan produksinya, dan digantikan oleh tali jam “FineWoven”, serta pilihan dari Hermès dan Nike.

Tersedia dalam ukuran 41mm dan 45mm dengan material alumunium serta baja tahan karat, Apple Watch Series 9 terbaru ini dibanderol mulai dari US$ 399 (Rp6 jutaan). Pre-order sudah dibuka, dan jam tangan pintar ini akan tersedia di toko-toko mulai 22 September 2023.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer