Connect with us
M5406KA250px
Berita

Infinix Hot 12 Dijual Sepaket dengan SP Khusus Gaming dari Smartfren

Infinix Hot 12 yang siap menjadi smartphone pilihan bagi para penyuka mobile gaming dibanderol seharga Rp2 jutaan. Menariknya, smartphone tersebut dijual sepaket dengan starter pack (SP) khusus gaming dari Smartfren.

Updated

Infinix baru saja merilis smartphone dari seri Hot yang sudah dikenal superior untuk gaming. Adalah Infinix Hot 12 yang siap menjadi smartphone pilihan bagi pengguna untuk mendominasi permainan mobile game mereka. Smartphone ini juga spesial karena sudah bundling menggunakan starter pack (SP) khusus gaming dari Smartfren.

SP Gaming ini tidak hanya memberikan kuota gaming khusus, namun juga memberikan beberapa bonus tambahan untuk pengalaman bermain game yang lebih mengesankan. Selain itu,  SP gaming dari Smartfren ini memiliki banyak benefit antara lain pengguna akan mendapatkan bonus kuota 3GB setelah mengunduh aplikasi mySF.

Keuntungan lainnya, pengguna juga mendapatkan tambahan bonus kuota sebesar 5GB setelah top-up pulsa Rp 50 ribu. Tak hanya spesial kaena sudah bundling dengan SP Gaming dari Smartfren, Infinix Hot 12 juga dijejali dengan chipset yang bertenaga, Helio G85 dari MediaTek.

“Kami sangat senang bisa berkolaborasi dengan Smartfren yang memiliki rekam jejak yang sangat baik di industri gaming anak muda di Indonesia. Kami ingin pengguna Infinix, terutama pengguna Infinix Hot 12 dapat merasakan pengalaman gaming yang lebih lengkap,” ucap Sergio Ticoalu selaku Country Marketing Manager Infinix Indonesia.

Kolaborasi ini juga disambut gembira oleh Sukaca Purwokardjono, Deputy CEO Mobility Smartfren. Ia mengatakan bahwa Infinix dan Smartfren memiliki semangat sama dalam mendukung aspirasi para gamer muda yang ingin mendapatkan pengalaman gaming dan e-sports terbaik.

“Jaringan internet yang stabil sangat penting dalam mendukung aspirasi anak muda yang ingin merasakan pengalaman bermain game lebih lancar. Melalui bundling dengan kartu perdana Smartfren edisi khusus gaming, pelanggan bisa lebih nyaman meningkatkan ketangkasannya memainkan game yang disukai,” ucap Sukaca.

Seperti yang telah disebutkan di atas, Infinix Hot 12 diperkuat oleh chipset gaming Helio G85 yang dapat menunjang performa smartphone secara maksimal. Ditunjang oleh dua inti Cortex-A75 yang dapat mencapai 2.0 GHz high frequency yang menawarkan performa gaming yang cepat untuk para hardcore gamer.

Kehadiran chipset Helio G85 juga didukung oleh fitur khas Infinix yakni Extended RAM. RAM di Infinix Hot 12 dapat didongkrak hingga 11 GB. Dengan begitu, kecepatan dan performa smartphone tetap berada di level tertinggi. Tak ketinggalan, smartphone ini juga sudah menggendong baterai 5.000 mAh.

“Dilengkapi baterai berkapasitas besar, smartphone ini tentunya dapat menunjang aktivitas pengguna sehari-hari. Karena itu, Infinix Hot 12 akan sangat pas bagi pengguna yang rajin push rank. Baterai besar juga ditunjang dengan teknologi pengisian baterai 18W Type-C yang akan meningkatkan waktu charging,” tambah Sergio.

Lalu, apa lagi yang menjadi daya tarik Hot 12? Sergio menyebutkan bahwa Hot 12 sudah punya layar ekstra lebar 6,82 inci dengan desain punch hole. Layarnya juga menawarkan refresh rate 90Hz. Sementara, di sektor fotografi, Hot 12 telah dibekali 13 MP AI triple Camera di bagian belakang dan 8 MP di bagian depan.

Desain juga menjadi bagian penting dari Infinix Hot 12. Mengusung tema Durable Flat-Edge membuat bodi Infinix Hot 12 lebih nyaman untuk digenggam oleh pengguna namun tetap enak untuk dilihat. Soal ketersediaan, Infinix Hot 12 sudah bisa didapatkan di e-commerce maupun di toko retail dengan harga Rp2.199.000.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer