Connect with us
M5406KA250px
Berita

3 Teknologi Snap Inc. yang Akan Merevolusi Belanja dengan AR

Bagaimana Snap Inc. akan mendisrupsi cara kalian berbelanja di aasa depan. Hal itu ditunjukkan melalui tiga teknologi inovasi terkini yang akan memberikan wawasan tentang masa depan ritel dan fashion.

Updated

Pada acara Snap Partner Summit 2022 yang diselenggarakan akhir April lalu, Snap Inc. mengumumkan beberapa inovasi inovatif yang akan memberikan wawasan tentang masa depan ritel dan fashion. Tidak dapat disangkal bahwa pandemi telah mengubah perilaku belanja masyarakat dan menyebabkan meningkatnya aktivitas belanja online.

Sekretaris Jenderal UNCTAD Mukhisa Kituyi mengatakan pandemi COVID-19 telah selamanya mengubah cara konsumen berbelanja online. Dan sejak Januari tahun lalu, lebih dari 250 juta Snapchatter telah terlibat dengan berbagai Lensa belanja AR lebih dari 5 miliar kali.

Mereka juga menempatkan Snapchat sebagai platform nomor #1 untuk berbagi momen belanja. Sementara, NielsenIQ mencatat jumlah konsumen belanja online di Indonesia yang menggunakan e-commerce akan mencapai 32 juta orang pada tahun 2021.

Jumlah tersebut meningkat 88 persen dibandingkan tahun 2020 yang hanya 17 juta orang. Mereka menyatakan jumlah konsumen belanja online meningkat karena pengguna internet di Indonesia naik 32 persen dari 34 juta menjadi 45 juta tahun ini.

Selain itu, kebijakan pemerintah yang membatasi mobilitas masyarakat dalam pengendalian penyebaran COVID-19 di Tanah Air juga meningkatkan jumlah konsumen yang berbelanja online. Beberapa kategori barang belanjaan yang paling terkenal di Indonesia adalah Fashion.

Dengan keadaan seperti ini, Augmented Reality Snap memiliki jalan untuk meningkatkan cara hidup orang termasuk “augmented shopping” yang efisien di masa depan, termasuk di Indonesia. Berdasarkan pertemuan tahunan Snap Partner Summit, teknologi baru ini akan memajukan cara merek membawa produk ke pelanggan mereka via AR.

Teknologi Prediksi Ukuran

Dengan Pemodelan 3D, prediksi ukuran akan lebih dari sekadar membandingkan inci pakaian atau sepatu dengan ukuran tubuh konsumen. Ini memungkinkan pengalaman uji coba produk yang sangat berbeda. Pada saat yang sama, ini juga menguntungkan merek meminimalkan pengembalian produk, terutama ketika produk dibeli secara online.

Mencoba pakaian dengan Lensa Belanja tanpa berganti pakaian

Snap AR Image Processing Technology juga memungkinkan uji coba pakaian yang lebih realistis, membuat belanja lebih efisien dan tidak memakan waktu lama. Adanya kenyataan seperti pandemi yang menyarankan untuk lebih sedikit kontak dengan orang-orang dan berbagai hal lainnya juga dapat diselesaikan dengan teknologi ini.

Camera Kit untuk Belanja AR

Camera Kit adalah perlengkapan pengembangan perangkat lunak berbasis AR. Perlengkapan ini menjadi penawaran baru Snap kepada mitra dagang guna memperluas penggunaan AR di luar aplikasi dalam Snapchat. Teknologi ini berfungsi di Android dan iOS pada saat ini dan akan segera tersedia di situs web.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer