Shopee Indonesia menurunkan (takedown) berbagai produk kesehatan sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam menjaga stabilitas harga terkait upaya penanganan pandemi COVID-19. Sampai saat ini, tim internal Shopee sudah menurunkan lebih dari 500 produk kesehatan yang tidak sesuai dengan regulasi.
Ratusan produk yang diturunkan berasal dari 2 kategori. Kategori pertama adalah obat yang dijual dengan harga melebihi “Harga Eceran Tertinggi (HET)” yang ditetapkan oleh pemerintah (HK.01.07/MENKES/4826/2021). Selain itu, Shopee juga menurunkan kategori obat-obatan yang dilarang diperjualbelikan secara bebas tanpa resep dokter.
Seperti dikatakan oleh Radityo Triatmojo, Kepala Kebijakan Publik Shopee Indonesia bahwa Shopee berharap para penjual produk-produk kesehatan ikut mengambil bagian dalam percepatan pemulihan kesehatan masyarakat, dengan memperhatikan regulasi yang berlaku dan mengikuti harga yang sudah ditetapkan pemerintah.
“Shopee secara proaktif akan terus mendukung kebijakan pemerintah dalam upaya mengatasi pandemi COVID-19. Karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Tim internal Shopee terus memantau dan mengawasi produk-produk kesehatan, terutama yang berkaitan dengan penanganan COVID-19,” ucap Radityo.
Ditambahkan oleh Radityo bahwa langkah yang dilakukan ini merupakan bukti nyata komitmen Shopee dalam mendukung usaha pemerintah Indonesia dalam penanganan COVID-19 dan menciptakan ekosistem belanja online yang aman bagi pengguna.
Sebagai marketplace, produk-produk yang ada di platform Shopee diunggah langsung oleh para penjual. Untuk tetap menciptakan kenyamanan berbelanja online yang optimal, Shopee memiliki tim internal yang didedikasikan untuk memantau dan melakukan moderasi terhadap produk yang dijual dalam aplikasi agar sesuai dengan regulasi
Para pengguna Shopee dapat melaporkan temuan produk-produk yang tidak sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh pemerintah melalui tombol “Laporkan produk ini” di aplikasi. Dengan melaporkan produk tersebut, masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga ekosistem belanja daring lebih aman dan bertanggung jawab.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?