Huawei beberapa waktu lalu sudah menumumkan secara resmi bahwa mereka akan menghadirkan smartphone seri nova terbaru di pasar Indonesia. Tak sedikit penggemar smartphone di Tanah Air yang bertanya-tanya, seri nova apakah yang akan diboyong oleh Huawei ke Indonesia?
Jawabannya bisa kita lihat bersama dari akun Instagram Huawei Mobile Indonesia (@huaweimobleid). Disebutkan bahwa seri nova yang akan hadir di pasar Indonesia adalah nova 7 5G. Bahkan Huawei sudah menkonfirmasi bahwa smartphone tersebut akan dikenalin di Indonesia pada tanggal 13 Juli 2020.
Seperti kebanyakan pabrikan smartphone lainnya yang memperkenalkan produk terbarunya di masa pandemi ini, Huawei juga akan memperkenalkan nova 7 5G di Indonesia secara online (live streaming). Mereka menjanjikan akan menanyangkan acara tersebut secara langsung mulai pukul 14.00 WIB.
Mengintip spesifikasi nova 7 5G di situs GSMArena, smartphone ini memang akan datang sebagai perangkat kelas menengah. Di dalam smartphone ini, Huawei akan membenamkan chipset buatannya sendiri, yakni Kirin 985 5G yang dibangun dengan fabrikasi 7 nm.
Untuk dukungan memorinya, nova 7 5G akan punya dua varian, yakni RAM 8 GB yang ditemani internal storage 128 GB dan RAM 8 GB yang berpasangan dengan internal storage 256 GB dengan teknologi UFS 3.0. Tentunya kita berharap, Huawei mau membawa kedua varian tersebut ke pasar Indonesia.
Lalu, bagaimana dengan dukungan catu dayanya? Huawei nova 7 5G dibekali baterai Li-Po 4000 mAh dengan fast charging 40W. Selain itu, Huawei juga telah membekali smartphone ini dengan fitur reverse charging 5W sehingga bisa menjadi powerbank untuk mengisi daya perangkat lainnya.
Untuk kebutuhan memotret, nova 7 5G datang dengan dukungan empat kamera di bagian belakang. Konfigurasinya adalah 64 MP dengan aperture f/1.8 sebagai lensa utama, 8 MP sebagai lensa telefoto, 8 MP sebagai lensa ultra-wide dan terakhir adalah lensa makro 2 MP. Kamera depannya 32 MP dengan aperture f/2.2.
Datang sebagai smartphone kelas menengah, Huawei nova 7 5G sudah memakai panel layar OLED berukuran 6,53 inci. Sementara itu, resolusi layarnya sudah FullHD+ alias 1.080p+ dan dipercantik dengan sebuah punch-hole yang diletakkan di sudut kiri layar bagian atas.
Huawei nova 7 5G datang ke pasar Indonesia rupanya tidak sendirian. Huawei juga akan memperkenalkan dua prangkat lainnya ke hadapan konsumen setianya di Tanah Air. Kedua perangkat tersebut adalah tablet MatePad dan TWS FreeBuds 3i.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?