Connect with us
M5406KA250px
Berita

The Terrace, Smart TV Buatan Samsung yang Cocok untuk Luar Ruangan

Samsung, raksasa elektronik asal Korea Selatan kembali membuat gebrakan dengan memperkenalkan The Terrace. Ini adalah smart TV QLED 4K yang cocok untuk menikmati hiburan di luar ruangan.

Updated

Samsung baru-baru ini telah mengumumkan ekspansi portofolio lifestyle Home Entertainment terbarunya dengan memperkenalkan The Terrace. Ini adalah QLED 4K TV dan soundbar luar ruang pertama yang dibuat oleh Samsung yang ditujukan untuk segmen bisnis.

The Terrace sudah meluncur untuk konsumen Amerika Serikat dan Kanada. Untuk selanjutnya, akan diikuti di Jerman, Australia, Selandia Baru, dan kawasan lain dalam tahun ini. Tersedia dalam model 55, 65, dan 75 inci, The Terrace sangat cocok dengan area outdoor rumah di manapun.

Selain menghadirkan teknologi layar QLED 4K, The Terrace juga sudah dibekali fitur Smart TV. Dirancang dengan mempertimbangkan cuaca, The Terrace juga sudah dilengkapi dengan rating IP55, sehingga tahan terhadap air, debu, serta mudah dipasang di luar ruangan di berbagai situasi.

“Saat ini, kebiasaan dan tren gaya hidup baru berkembang semakin cepat. Konsumen menggunakan layar untuk bekerja dari rumah, berolahraga menggunakan platform online, tetap terhubung dengan orang-orang terkasih,” ucap Jonghee Han, President of Visual Display Business, Samsung Electronics.

Ditambahkan oleh Jonghee Han, dengan diperkenalkannya The Terrace, Samsung bersemangat untuk meningkatkan pengalaman ruang tamu yang terhubung, membawanya ke luar ruangan melalui terobosan teknik dan pengalaman konten yang hanya dapat dicapai oleh Samsung.

The Terrace menawarkan tampilan sejernih kristal untuk meningkatkan visibilitas dalam segala kondisi luar ruangan. Memberikan tingkat kecerahan 2.000 nits, memastikan pengguna dapat menikmati konten dalam kualitas gambar yang tajam, bahkan di siang hari yang terik.

Layar QLED 4K-nya juga cocok untuk penggemar tontonan olahraga. Berkat high motion rate, The Terrace mampu menghadirkan kualitas gambar yang jernih, ideal untuk konten dengan gerakan yang intensif. Selain itu, layarnya  sudah dilapisi anti-refleksi dan teknologi adaptive picture untuk meminimalisir glare/silau yang tidak diinginkan.

Halaman ke: 1 2

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer