Connect with us
M5406KA250px
Berita

Dukung Siswa Belajar dari Rumah, Zenius Luncurkan Live Zenius

Zenius Education terus memberi dukungan terhadap himbauan belajar dari rumah. Ya! Aplikasi belajar online ini baru saja merilis Live Zenius, yang terdiri dari Live Teaching dan Live Chat.

Updated

Dalam upaya memperkuat dukungannya terhadap kebijakan belajar mandiri di rumah dari pemerintah, Zenius Education resmi memulai layanan Live Teaching. Sesi pengajaran kelas online Zenius akan dipandu oleh tutor Zenius dari berbagai mata pelajaran dan disiarkan secara langsung.

Lebih dari itu, kelas online Zenius juga dilengkapi dengan fitur Live Chat, sehingga siswa dapat berinteraksi dan memberikan pertanyaan kepada tutor saat proses pengajaran berlangsung. Ya! Inlah salah satu inovasi terbaru yang terus digulirkan oleh Zenius.

“Dengan 15 tahun pengalaman mendampingi siswa belajar, kami juga belajar bahwa interaksi antara guru dan siswa merupakan salah satu faktor penting dalam menunjang kesuksesan proses belajar mengajar,” ungkap Rohan Monga, Chief Executive Officer Zenius Education.

Selanjutnya, Rohan juga menegaskan untuk itulah Zenius resmi membuka kelas Live Teaching yang sifatnya gratis untuk seluruh pelajar di Indonesia. Dengan proses pengajaran yang disiarkan langsung dan dilengkapi dengan Live Chat ini dharapkan para siswa lebih bersemangat belajar dari rumah.

Live Teaching akan diadakan setiap hari Senin sampai Jum’at, mulai pukul 10.00 WIB. Dalam sehari, akan ada dua sesi ajar. Pertama sesi kelas pagi, dimana proses belajar akan dipandu oleh tutor dari Zenius. Tutor Zenius juga akan memberikan berbagai latihan soal terkait pendalaman pemahaman siswa terhadap topik yang sedang dibahas.

Pada sesi kelas kedua (doubt solving session) yang akan diadakan pada malam hari di jam yang akan ditentukan nantinya. Nah! Di sesi kedua ini tutor akan fokus untuk membahas pertanyaan yang paling banyak ditanyakan oleh siswa di sesi kelas pagi.

Selain kelas online gratis, para tutor Zenius juga akan membuat dan mengirimkan rencana belajar harian atau yang disebut Daily Study Plan ke akun siswa dan orang tua. Tentunya konten materi yang dikirimkan akan disesuaikan dengan jenjang dan tingkatan kelasnya.

Yang perlu dilakukan adalah, saat registrasi di website atau aplikasi Zenius, pengguna dapat memilih status sebagai siswa atau orang tua, kemudian memilih jenjang dan kelas. Rencana belajar harian ini akan membuat kemajuan belajar anak lebih terstruktur.

Layanan kelas online dan rencana belajar harian ini melengkapi rangkaian inisiatif yang telah dilakukan Zenius sebelumnya, #SemuaBisaZenius, dimana para pelajar dan pembelajar di seluruh Indonesia dapat mengakses lebih dari 80.000 video pembelajaran yang ada di platform Zenius secara gratis tanpa terkecuali.

Kemudian, Zenius juga menggandeng provider Telkomsel dalam program Ilmupedia dan juga XL dan akan bekerjasama dengan provider lainnya untuk menghadirkan paket data gratis yang dapat digunakan untuk mengakses platform Zenius, sehingga akses ke Zenius benar-benar #GratisTotal.

“Guna menjawab tantangan belajar mandiri yang diinstruksikan oleh pemerintah, kami akan terus berupaya merumuskan berbagai pendekatan terbaik supaya siswa tetap dapat fokus dan nyaman belajar di rumah dengan platform Zenius.” tutup Rohan.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer