Connect with us
M5406KA250px
Berita

Samsung Galaxy Book Flex dengan Layar QLED Mulai Dipasarkan

Updated

Samsung belum lama ini telah membuat gebrakan di industri laptop. Ya! Raksasa elektronik asal Korea Selatan ini baru saja meluncurkan Galaxy Book Flex, yang datang dengan layar QLED. Hal menarik lainnya, laptop ini telah ditenagai prosesor Intel dengan Core Generasi ke-10 dan sudah mendukung Samsung S Pen.

Versi Core i5, RAM 16 GB dan dukungan storage 512 GB, laptop ini oleh Samsung dibanderol dengan harga US$ 1521 atau sekitar Rp20,7 juta. Dalam hal desain, Samsung Galaxy Book Flex telah menggunakan layar QLED 13,3 inci dan memiliki resolusi FullHD alias 1.080p.

Masih terlait dengan panel layarnya, laptop ini juga sudah memiliki color gamut 100% DCI-P3 dengan sRGB 125% serta kecerahan 600 nit dan ketebalan tepinya hanya 3,9 mm. Ketebalan laptop ini hanya 12,9 mm dan bobotnya juga tidak terlalu berat, yakni hanya sekitar 1,16 Kg.

Tak kalah menarik, laptop ini juga mendukung pengisian daya secara nirkabel untuk smartphone. Namun, fitur ini hanya berfungsi untuk smartphone Samsung atau yang punya dukungan WPC Qi. Selain dukungan Intel Core Generasi ke-10, laptop ini juga dilengakapi RAM LPPR4X 16 GB dan solid-state drive NVMe 512 GB.

Dari segi antarmuka, laptop ini juga telah dilengkapi oleh Samsung dengan Thunderbolt 3 dan USB Type-C. Dukungan slot kartu multi-fungsi yang dibenamkan ke dalam Samsung Galaxy Book Flex ini juga kompatibel dengan kartu UFS dan microSD.

Galaxy Book Flex datang dengan panel layar QLED dan ini adalah laptop pertama di dunia yang datang dengan dukungan panel layar seperti itu. Sudah barang tentu, punya panel layar seperti itu, bakal menawarkan pengalaman menikmati konten yang lebih hidup dan nyata.

Samsung pun menjanjikan bahwa laptop ini tidak ada masalah jika dipakai di luar ruangan. Punya dukungan Outdoor Mode, layarnya bisa diaktifkan oleh kemampuan tampilan maksimum hingga 600 nits. Ini sekaligus memastikan bahwa Samsung Galaxy Book Flex mampu menghadirkan detail gambar yang jelas di bawah sinar matahari.

Punya layar yang hemat daya, Samsung Galaxy Book Flex juga diklaim punya baterai tahan lama. Ini semakin memberi kenyaman kepada pengguna karena tidak lagi disibukkan untuk sering melakukan pengisian daya ulang. Dukungan Wireless PowerShare terbaik di kelasnya juga menjadikan laptop ini semakin menarik untuk kita miliki.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer