Beberapa minggu belakangan ini bocoran Nokia 7.2 terus mengalir deras di internet. Mulai dari pengajuan sertifikasi, render yang disodorkan oleh pabrikan dan terakhir adalah hasil benchmark. Bocoran terbaru datang dari Joachim Kuss, kepala komunikasi untuk Zeiss Group.
Ya! Seperti yang kita tahu, meskipun Nokia sudah dipegang oleh HMD Global, mereka tetap mempertahankan kemitraannya dengan Zeiss untuk mendukung lensa kamera yang ada di dalam jajaran smartphone buatannya. Nah! Kicauan yang diposting oleh Kuss mengungkap dukungan kamera yang dimiliki Nokia 7.2.
Bisa dibilang, foto-foto yang disodorkan oleh Kuss lewat akun Twitter miliknya juga mengonfirmasi foto serta render bocoran sebelumnya. Terungkap jelas, Nokia 7.2 bakal punya pengaturan tiga kamera di bagian belakang. Kamera utamanya 48 MP yang didukung kamera ultra-wide dan sensor kedalaman.
Satu hal yang menarik, semua kamera yang ada di belakang perangkat disusun sedemikian rupa dalam wadah berbentuk lingkaran dengan list perak dan juga diselipkan sebuah LED flash. Sementara itu, pemindai sidik jari juga ada di belakang perangkat dan diletakkan di bawah rumah kamera.
Diperkirakan, Nokia 7.2 akan diumumkan oleh HMD Global di sela-sela gelaran IFA 2019 yang digelar di Berlin, Jerman. Bersama dengan Nokia 7.2, HMD Global juga diperkirakan akan merilis Nokia 6.2 dan beberapa feature phone yang dikembangkannya.
Baca juga
- Android Nokia Lawas Bakal Dapat Update Setahun Kedepan
- Nokia 7.2 dengan RAM 6 GB dan Android Pie Nongol di Geekbench
- Nokia 9.1 PureView Dirilis Q4 2019, Masih Jagokan Kamera
Berbicara dapur pacu, diperkirakan Nokia 7.2 akan ditenagai dengan chipset Snapdragon 710 besutan Qualcomm. Selain itu, smartphone ini juga akan dibekali RAM sebesar 6 GB. Rumor lainnya, Nokia 7.2 akan punya layar berukuran 6,2 inci dengan resolusi FullHD+ dan baterai berkapasitas 3.500 mAh.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?