Jika kalian saat ini ingin membeli wearable device yang punya fitur fitness tracker, kalian bisa saja langsung membeli smartwatch. Seperti yang kita tahu, smartwatch memberikan banyak fungsi. Tidak hanya sekadar penunjuk waktu, tetapi juga punya fungsi lainnya seperti fitness tracker yang begitu komplit.
Namun, jika kalian terbentur dengan masalah keuangan alias budget yang terbatas, kalian bisa memilih smartband yang memang punya fungsi lebih sederhana dibandingkan smartwatch. Nah! Kini, di pasar Indonesia ada smartband dari Samsung yang dijual dengan harga terjangkau. Ya! Smartband tersebut adalah Galaxy Fit e.
Galaxy Fit e adalah smartband yang punya fungsi fitness tracker dan dijual dengan harga terjangkau oleh Samsung di pasaran saat ini. Beberapa fitur yang disematkan memang paling mendasar, seperti menghitung langkah harian, lamanya waktu tidur dan pelacakan detak jantung.
Jadi, dengan melihat fitur-fitur yang ditawarkan, rasanya cukup masuk akal jika Samsung pada akhirnya menjual Galaxy Fit e ke tangan konsumen dengan harga yang terjangkau. Jika kalian memang menginginkan smartband buatan Samsung yang punya fitur lebih dan desain lebih ciamik, kalian bisa saja meminang Samsung Galaxy Fit.
Resmi dan dijual dengan harga terjangkau
Jika kalian tertarik untuk meminang Galaxy Fit e, smartband terjangkau dari Samsung ini, kalian hanya perlu mengeluarkan mahar sebesar Rp599.000. Ya! Samsung telah memasarkan smartband ini secara resmi di Indonesia sejak akhir bulan Juni 2019 lalu.
Untuk saat ini, Galaxy Fit e juga sudah mudah ditemukan di sejumlah toko resmi Samsung, baik online maupun offline. Selain itu, Samsung juga sudah mendistribusikan wearable device miliknya ini ke sejumlah toko mitra yang ikut memasarkan smartphone Samsung, seperti Erafone misalnya.
Desain minimalis dengan strap karet
Jika melihat harga yang ditawarkan, tentunya kalian tidak akan mendapatkan kesan mewah dan material paling premium yang menempel pada Galaxy Fit e ini. Namun, raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut bisa dibilang meramu Galaxy Fit e sudah lebih baik, terutama di sisi desain.
Harus diakui, strap atau tali dari smartband ini adalah material karet yang begitu lembut dan dibalut dengan tiga pilihan warna, yakni Hitam, Putih dan Kuning. Kebetulan, yang dicoba langsung oleh DroidLime adalah Galaxy Fit e dengan strap berwarna Kuning.
Meskipun terbuat dari karet, tetapi rsanya enak dipakai bahkan setelah lebih dari satu jam bermain bola atau bersepeda seharian di jalanan. Apalagi ketika diajak berlari atau berenang, smartband ini begitu terasa ringan di pergelangan tangan. Ya! Galaxy Fit e memang beratnya hanya 15 gram.
Samsung terbilang pintar mengemas strap dari Fit e. Ada pengait yang bisa dimasukkan ke dalam banyak lubang, sehingga smartband ini tidak mudah terlepas dari pergelangan tangan. Selain itu, Samsung juga sudah mengukur dengan baik, sehingga Galaxy Fit e sangat cocok dikenakan pada kebanyakan pergelangan tangan orang Indonesia.
Layar 0,74 inci dengan teknologi PMOLED
Nah! Jika berbicara layar dari Galaxy Fit e, Samsung meramu smartband ini dengan ukuran layar 0,74 inci PMOLED dan memiliki resolusi 64 x 128 piksel. Tidak ketinggalan, Samsung juga sudah membekali smartband terjangkaunya ini dengan dua sensor, yakni Heart Rate Monitor dan Accelerometer.
Satu hal yang cukup menarik, Samsung juga menyertakan model Pogo untuk pengisian baterainya yang dapat direkatkan ke Galaxy Fit e secara langsung tanpa harus melepaskan dari strap atau talinya. Hanya saja, Samsung tidak menyertakan kepala charger dalam paket penjualannya.
Disebutkan bahwa Galaxy Fit e memiliki baterai yang tertanam di dalam bodinya berkapasitas 70 mAh. Lantas, berapa lama yang dibutuhkan untuk mengisi baterai tersebut hingga penuh? Ya! Waktu yang dibutuhkan sangat singkat dan daya baterainya bisa bertahan hingga 10 hari pemakaian normal.
Untuk jeroannya, Samsung telah membekali Galaxy Fit e dengan chipset MCU Cortex M0 yang memiliki clock speed 96 MHz. Selain itu, smartband yang berjalan dengan sistem operasi Realtime OS ini juga disokong dengan RAM sebesar 128 KB dan internal storage berkapasitas 4 MB.
Penunjuk waktu hingga hitung denyut jantung
Seperti yang telah disinggung di atas, Galaxy Fit e memang datang sebagai smartband dengan fitur fitness tracker yang sederhana. Pada layarnya informasi yang ditampilkan pun sangat terbatas, mulai dari penunjuk waktu, langkah, kalori yang terbakar, waktu tidur dan denyut jantung.
Sudah barang tentu, semua informasi tersebut bisa dikalkulasi dan tampilkan berkat dua sensor yang disematkan ke dalam Galaxy Fit e, yakni Accelerometer dan Heart Rate Monitor. Nah! Untuk memaksimalkan penggunaan Galaxy Fit e, perangkat ini harus terhubung dengan aplikasi Galaxy Wearable (Samsung Gear) dan Samsung Health.
Ya! Melalui Galaxy Wearable, pengguna Galaxy Fit e bisa melakukan banyak hal. Termudah, melalui aplikasi tersebut, pengguna Galaxy Fit e bisa mengubah watch face yang diinginkan. Hanya saja, Galaxy Wearable memberikan enam pilihan watch face yang bisa digunakan, mulai dari Hate Rate, Big Time hingga Healt Info 3.
Lalu, apalagi yang bisa dilakukan oleh pengguna Galaxy Fit e lewat Galaxy Wearable? Ya! Pengguna bisa mengatur widget yang ingin ditampilkan di layar Galaxy Fit e dan juga mengatur notifikasi dari sejumlah aplikasi yang terpasang di dalam smartphone.
Oh Ya! Meskipun Galaxy Fit e memiliki fitur fitness tracker yang terbilang sederhana, smartband ini dapat dengan mudah dijadikan perangkat untuk notifikasi pesan yang masuk, seperti pesan dari WhatsApp, GMail atau aplikasi media sosial lainnya.
Nah! Jika kalian mengintegrasikan Galaxy Fit e dengan aplikasi Samsung Health, kalian pun bisa memonitor aktivitas olah raga lainnya, bukan saja lari atau jalan santai, tetapi juga bisa mengkalkulasi olah raga bersepeda, berenang, treadmil dan beberapa aktivitas lainnya.
Baca juga
- Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A80
- Inilah Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy Tab S6 dan Watch Active 2
- Ini Harga Samsung Galaxy A80 Edisi Blackpink di Indonesia
Kelebihan dan kekurangan Galaxy Fit e
Seperti telah disinggung, Galaxy Fit e dijual di Indonesia seharga Rp599.000. Memang smartband ini jauh dari kesan mewah, tetapi tersedia dalam tiga pilihan warna (Kuning, Putih dan Hitam) ini bisa menjadi daya tarik bagi mereka yang suka tampil percaya diri di depan umum.
Kelebihan lainnya, smartband ini begitu ringan sehingga nyaman di pergelangan tangan ketika digunakan dalam waktu yang lama. Ditambah dengan bentuk strap yang menyodorkan “keamanan”, tentu saja pengguna tak perlu cemas akan smartband ini mudah terlepas dari pergelangan tangannya.
Menyertakan model Pogo untuk pengisian baterainya, pengguna Galaxy Fit e juga tidak perlu melepas unitnya dari strap atau tali ketika ingin diisi ulang. Hanya saja, Samsung tidak menyertakan kepala charger dalam paket penjualannya. Oh ya! Smartband ini punya kemampuan water resistant hingga 50 meter.
Jadi teman berlari di pagi hari atau bersepeda di akhir pekan, akurasi perhitungan yang ditampilkan oleh Galaxy Fit e terbilang akurat. Apalagi cukup mudah dan cepat untuk mengintegrasikan smartband besutan Samsung ini dengan dua aplikasi yang wajib diinstall, yakni Galaxy Wearable (Samsung Gear) dan Samsung Health.
Lantas, apakah ada kekurangannya? Ya! Datang dengan layar PMOLED, informasi yang ditampilkan tidak mudah untuk dilihat ketika berada di bawah terik matahari. Layar smartband ini juga mudah tergores dan pengoperasian Galaxy Fit e menggunakan intruksi double tap, yang sering kali terasa lambat untuk berpindah antar layar.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?