Connect with us
M5406KA250px
Berita

Huawei akan Depak Lensa Periskop pada Mate 30 Series

Laporan terbaru menyebutkan bahwa Huawei diperkirakan tidak akan memuat lensa periskop ke dalam Mate 30 Series. Sebagai gantinya, Huawei akan membekali pengaturan dua kamera terbaru, yang masing-masing akan memiliki sensor seri Sony IMX600.

Updated

Huawei dalam waktu dekat akan mengumumkan harga jual Huawei Mate 20 X 5G. Ya! Harga smarphone ini akan diumumkan oleh Huawei di Cina dan ini adalah smartphone 5G pertama milik Huawei yang akan melenggang di negara asalnya. Sementara, bocoran mengenai Mate 30 Series juga terus bermunculan di internet.

Huawei Mate 30 Series, smartphone unggulan dari raksasa teknologi asal Cina ini diperkirakan akan diluncurkan pada paruh kedua tahun ini. Sekarang, laporan terbaru terkait dengan smartphone tersebut adalah bocoran yang mengklaim bahwa Huawei akan menggunakan pengaturan dua kamera.

Laporan tersebut juga menambahkan bahwa Huawei tidak lagi akan memuat lensa periskop ke dalam Mate 30 Series untuk modul kamera belakang. Sebagai gantinya, smartphone ini akan dibekali dengan pengaturan dua kamera terbaru, yang masing-masing akan memiliki sensor seri Sony IMX600.

Selanjunya, ditambahkan bahwa Sony dan Huawei telah bekerja sama untuk sensor kamera khusus ini dan dimensinya bisa mencapai 1/1,7 inci dan 1/1.5 inci. Jika rumor ini benar alias bisa dipertanggungjawabkan, maka itu adalah rekor terbaru untuk ukuran CMOS dari modul kamera di dalam sebuah smartphone.

Mengenai desainnya, sejumlah rumor yang tersebar di internet menyebutkan bahwa Mate 30 dan Mate 30 Pro, keduanya akan datang dengan layar penuh. Sementara itu, di dalam bodinya akan tertanam chipset HiSilicon Kirin 985 yang dikembangkan oleh Huawei sendiri. Prosesor ini akan dibuat menggunakan proses litografi ultra-UV 7V generasi kedua dari TSMC.

Baca juga

Sedangkan untuk catu dayanya, smartphone ini akan dibekali baterai berkapasitas 4.200 mAh dan akan datang dengan dukungan teknologi pengisian cepat Huawei SuperCharge 55W. Berdasarkan waktu peluncuran Mate 20 Series, tentunya kita berharap untuk Mate 30 Series, Huawei akan meluncurkannya pada bulan Oktober 2019.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer