Huawei secara bertahap akan merilis update yang sangat penting untuk sistem operasi EMUI 9 untuk Huawei P30 Series. Dengan update EMUI 9.1.0.153 ini, pengguna akan semakin terkesan pada kamera Leica Huawei P30 Series, berkat adanya fitur baru dual-view camera mode.
Dengan kemampuan ini, pengguna nantinya dapat membuat video di layar yang terbagi, dengan menggunakan kamera utama dan lensa zoom secara bersamaan. Ini sekaligus cara Huawei untuk membuka pintu seluas-luasnya bagi para pengguna untuk menciptakan video yang lebih kreatif.
Dual-view camera mode tersedia pada perangkat Huawei P30 dan P30 Pro. Fitur ini sangat mumpuni dalam menghasilkan videografi yang luar biasa, baik pada video rekaman tunggal atau bersama-sama dengan fitur video lainnya seperti AI Editor.
Dengan perspektif ganda ini, Huawei P30 Series telah menghadirkan fungsi yang betul-betul baru di industri. Ini sekaligus memungkinkan pengguna menangkap peristiwa skala besar atau pemandangan dengan tampilan penuh, melalui cara yang unik dan menyegarkan.
Dengan diaktifkannya dual-view camera mode melalui update EMUI 9.1, Huawei P30 Pro menghadirkan SuperZoom Lens yang mendukung 5x optical zoom, 10x hybrid zoom dan 50x digital zoom, serta SuperSpectrum Sensor memberikan input cahaya 40% lebih banyak untuk fotografi low light dengan ISO mencapai 409.600.
Melalui update ini hadir pula fitur aplikasi pengukuran AR, khusus untuk P30 Pro saja. Aplikasi ini berguna untuk mengukur jarak antara dua objek melalui kamera Time-of-Flight (ToF), dan memberikan informasi mengenai panjang, volume, dan tinggi sebenarnya suatu obyek foto.
Baca juga
- Huawei P30 Manakah yang Paling Cocok Untukmu?
- Sambut Ramadan, Huawei Kasih Cashback Rp1 Juta untuk Pembelian P30
- Huawei Garap Y9 Prime 2019 dengan Setup Kamera Menarik
Di dalam update ini, Huawei juga mengintegrasikan patches keamanan Google yang dirilis pada April 2019 untuk meningkatkan keamanan pada sistem smartphone pengguna. Alhasil, smartphone pengguna akan lebih aman dari ancaman kejahatan siber.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?