Keteledoran dilakukan oleh pengelola website resmi Motorola di Brasil. Ya! Mereka secara tidak sengaja mengupload jajaran Moto G7 Series yang belum resmi diperkenalkan. Seperti yang kita tahu, Motorola baru akan merilis smartphone ini dalam waktu dua minggu ke depan.
Tak hanya memperlihatkan gambar dari masing-masing seri Moto G7 yang akan diperkenalkan, mereka juga mengungkap semua spesisifikasi kuncinya. Tak hanya menampilkan dukungan chipset yang digunakan, mereka juga mengungkap dukungan kamera, baterai hingga sistem operasi.
Misalnya, Moto G7 disebutkan memiliki layar berukuran 6,24 inci dengan resolusi 1.080 x 2.270 piksel. Smartphone ini juga akan datang dengan layar poni seperti tetesan air. Di dalamnya bercokol chipset Snapdragon 632 dengan RAM 4 GB dan storage 64 GB.
Bagian belakangnya sudah terpasang kamera ganda dengan sensor utama 12 MP plus sensor sekunder 5 MP. Smartphone ini juga sudah dibekali kamera depan dengan sensor 8 MP. Untuk urusan catu daya, Motorola mencekoki smartphone ini dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh.
Bocoran ini juga menampilkan Moto G7 Play, G7 Power dan G7 Plus. Spesifikasinya hampir mirip, tetapi Play dan Power memiliki layar dengan resolusi rendah, yakni 720 x 1.512 piksel. Sementara, keduanya menawarkan baterai yang lebih besar, yakni 5.000 mAh.
Baca juga
- RAZR 2019, Inikah Smartphone Layar Lipat Motorola?
- Moto G7 Tertangkap Kamera, Bakal Meluncur Awal Februari
- Render Lineup Moto G7 Series Perlihatkan Punya Poni Berbeda
Juga, varian Plus hadir dengan Snapdragon 636, SoC yang lebih kuat. Selain itu, Moto G7 Plus juga punya dukungan kamera utama dengan sensor 16 MP di bagian belakang. Sayangnya, tidak ada informasi harga dan ketersediaan di dalam bocoran tersebut.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?