Vivo NEX yang diumumkan pada bulan Juni 2018 adalah smartphone yang begitu inovatif. Ya! Smartphone ini datang menawarkan ruang layar yang sangat tinggi dan kamera depan pop-up. Selain itu, smartphone ini pun menawarkan beberapa fitur menarik, salah satunya fingerprint di dalam layar.
Kini, Vivo tampaknya sedang mempersiapkan generasi selanjutnya dari NEX. Spekulasi yang beredar, smartphone ini akan datang dengan nama Vivo NEX 2 dan juga menawarkan beberapa kejutan yang tak kalah menarik jika dibandingkan dengan pendahulunya.
Belum lama ini Ice Universe lewat akun Twitter miliknya telah sedikit mengungkap smartphone yang sedang digarap oleh Vivo tersebut. Dalam kicauannya, ia menuliskan bahwa Vivo NEX 2 ini akan memiliki desain yang lebih agresif, yakni dukungan dua layar dan punya Lunar Ring yang terlihat unik.
Namun tak hanya Ice Universe yang berupaya untuk memberikan sedikit bocoran mengenai Vivo NEX 2. Baru-baru ini seorang vloger asal Cina juga telah berbagi video baru, dimana ia berusaha menggoda netizen lewat satu perangkat yang diduga itu adalah Vivo NEX 2.
Meskipun tidak diperlihatkan secara langsung, vloger tersebut berupaya menceritakan desain dan fitur dari smartphone yang ada di tangannya. Disebutkan, Vivo NEX 2 juga akan dilengkapi dengan pemindai sidik jari di dalam layar serta dukungan tiga kamera di bagian belakang.
Diperkirakan, salah satu sensor dari ketiga kamera yang disematkan akan datang sebagai sensor Time of Flight (ToF) untuk 3D sensing. Daya tarik lainnya dari smartphone ini, vloger tersebut juga menegaskan bahwa Vivo NEX 2 akan punya layar sekunder di panel belakangnya.
Baca juga
- Vivo NEX S2 Mungkin akan Dibekali Tiga Kamera Utama
- Bocoran Foto Ungkap Vivo NEX 2 Punya Dua Layar
- Vivo Y91 Diam-diam Nongol di Indonesia, Harganya?
Satu hal yang menarik, pada bagian akhir video, vloger tersebut mencoba untuk memperlihatkan langsung Vivo NEX 2. Sayangnya, ruangan di sekitar langsung gelap sehingga yang nampak jelas hanya efek RGB-lit Lunar Ring yang sepertinya berada di sisi belakang perangkat.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?