Lewat penegasan yang dilontarkan CEO-nya, Huawei sukses memasarkan Seri Mate 10 yang telah dirilis tahun lalu. Dikatakan, smartphone ini telah terjual lebih dari 10 juta unit dan sudah seharusnya ada generasi selanjutnya yang bakal segera dirilis.
Tak perlu menunggu lama, Huawei secara resmi menegaskan bahwa mereka akan merilis Mate 20 Series pada tanggal 16 Oktober 2018 di London. Meskipun lokasinya berbeda dengan peluncuran Mate 10 Series, namun sepertinya ini jadi tradisi bagi Huawei untuk memperkenalkan smartphone barunya di Eropa.
Ada dua smartphone Mate 20 Series yang akan diperkenalkan, yakni Mate 20 dan Mate 20 Pro. Keduanya akan jadi smartphone pertama Huawei dengan otak Kirin 980 yang baru diumumkan kehadirannya. Ini sekaligus jadi chipset 7nm pertama di dunia.
Spesifikasi hardware Mate 20 memang telah bocor beberapa minggu yang lalu. Smartphone ini juga akan datang dengan layar AMOLED 6,3 inci yang memiliki resolusi 2.244 x 1.080 piksel. Disebut-sebut, Huawei juga akan mengemas layarnya dengan poni mirip OPPO F9 atau yang disebut “waterdrop”.
Pada bagian belakangnya, Huawei juga disebut-sebut akan menyematkan tiga kamera seperti Huawei P20 Pro, tetapi ketiga tentu saja memiliki konfigurasi yang berbeda. Mate 20 juga akan disokong RAM sebesar 6 GB dan storage internal berkapasitas 128 GB.
Baca juga
- Huawei Kirin 980 Lebih Pintar dan Bertenaga, Ini Rahasianya!
- Huawei Y9 2018, Smartphone Rp2 Jutaan dengan Empat Kamera
- Huawei Nova 3i vs OPPO F7: Duel HP Mid-range Spesialis Kamera
Untuk urusan catu dayanya, smartphone ini juga diperkirakan akan ditenagai baterai berkapasitas 4.200 mAh dan berjalan dengan sistem operasi Android 9 Pie. Dukungan lainnya yang tak kalah menarik adalah pengisian daya secara nirkabel.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?