Bulan Agustus 2018 ini pasar smartphone global diberi kejutan dengan kehadiran Samsung Galaxy Note 9. Ya! Secara resmi Samsung sudah mulai memasarkan smartphone premium keduanya ini di sejumlah negara, termasuk di pasar Indonesia.
Tentu saja, hingga menjelang akhir tahun 2018 ini, bakal ada lagi pabrikan-pabrikan lainnya yang sudah siap merilis smartphone buatannya. Pada bulan September 2018, diperkirakan bakal ada jajaran iPhone terbaru yang akan diperkenalkan oleh Apple.
Menginjak bulan berikutnya, Google juga akan merilis amunisi terbarunya, yakni Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL. Tak hanya Google, di bulan yang sama LG juga diperkirakan akan memperkenalkan LG V40 dan Huawei akan merilis Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro.
Di bulan November 2018, besar kemungkinan OnePlus akan menggulirkan OnePlus 6. Melihat hal itu, tentu saja kompetisi smartphone papan atas juga tak kalah sengit dibandingkan dengan pasar smartphone di kelas menengah atau juga entry-level.
Melihat hal itu, PC Mag pun belum lama ini telah melakukan survei kepada 1.555 konsumen di Amerika Serikat guna mengetahui smartphone mana yang sebenarnya ditunggu-tunggu kehadirannya sehingga mereka tertarik untuk membelinya.
Jawabannya sendiri tak cukup mengejutkan. iPhone yang pada tahun ini akan datang nama yang masih misterius jadi pilihan favorit. Sebanyak 42% konsumen memilih iPhone 2018 dan pada peringkat kedua diduduki oleh Samsung Galaxy Note 9 yang difavoritkan oleh sebanyak 24% konsumen.
Baca juga
- Bocoran Lengkap Harga, Fitur, dan Spesifikasi iPhone Terbaru 2018
- Belum Punya Smartphone Berponi, Samsung pun Dicibir
- Meluncur, Samsung Galaxy Note 9 Bawa Spesifikasi Jempolan
Google Pixel 3 Series, LG V40 dan Huawei Mate 20 Series berada di peringkat berikutnya, dimana masing-masing hanya ditunggu oleh 7%, 4%, dan 3% konsumen. Di survei ini bisa dinilai bahwa smartphone buatan Apple memang masih jadi yang ditunggu-tunggu kehadirannya oleh pecinta gadget.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?