Connect with us
M5406KA250px
Berita

Render Resmi Bocor, inilah Dimensi dan Bobot OPPO Find X

Updated

OPPO akan meluncurkan OPPO Find X sebagai smartphone unggulannya pada tanggal 19 Juni 2018. Artinya, smartphone tersebut akan meluncur secara resmi kurang dari seminggu dan bocoran mengenai OPPO Find X pun semakin kencang di dunia maya.

Bocoran terbaru diungkap oleh Ishan Agarwal, pembocor asal India yang telah berhasil menemukan seluruh spesifiaksi OPPO Find X. Sebagian besar informasi yang muncul dalam bocoran ini serupa dengan beberapa bocoran sebelumnya yang juga pernah muncul.

Disebutkan, OPPO Find X akan dikemas dengan layar AMOLED 6,4 inci yang mendukung resolusi 2K 2.340 x 1.080 piksel dan memiliki aspek rasio 19,5:9. Besar kemungkinan, OPPO Find X memliki ruang layar yang lebih mengesankan, walaupun masih ada potongan poni atau notch di bagian atasnya.

Soal dimensi, dikatakan bahwa OPPO Find X memiliki ukuran 156,7 x 74,2 x 9.6 mm dan berat 186 gram. Satu hal yang menarik, Agarwal mengungkapkan bahwa smartphone unggulan milik OPPO ini akan hadir dalam pilihan warna  Bordeaux Red dan Glacier Blue.

OPPO sendiri telah mengonfirmasi bahwa OPPO Find X akan dikemas dengan chipset Snapdragon 845, RAM sebesar 8 GB dan internal storage berkapasitas 256 GB. Jika mengacu pada bocoran yang muncul di TENAA, smartphone ini disebut-sebut juga akan memiliki internal storage berkapasitas 128 GB dan dukungan baterai 3.730 mAh.

Dumgan dual-camera bercokol di bagian belakang dengan konfigurasi 20 MP aperture f/2.0 dan lensa sekunder 16 MP aperture f/2.0. Untuk memanjakan penyuka foto selfie, disebut-sebut Find X akan dibekali dengan kamera depan yang memiliki resolusi 25 MP aperture f/2.0.

Baca juga

Find X akan berjalan dengan antarmuka ColorOS 5.1 berbasis Android 8.1 Oreo. Fitur konektivitas yang ada di dalam smartphone ini mencakup dual SIM Card, NFC, Bluetooth, Wi-Fi 802.11ad dan GPS. Fitur lainnya yang juga disebut-sebut akan dibenamkan adalah pengenalan wajah 3D, pemindai sidik jari di dalam layar dan VOOC Super.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer