Meskipun pasar HTC tak begitu sukses di tahun lalu, bukan berarti pabrikan smartphone asal Taiwan ini tak punya senjata andalan di tahun ini. Ya! HTC tetap berupaya eksis di pasar smartphone dengan rencana mereka untuk menggulirkan HTC U12+.
Kabar yang beredar, HTC U12+ diperkirakan akan digulirkan pertama kali di pasar Taiwan pada akhir bulan Mei atau awal Juni 2018. Masuk ke dalam jajaran smartphone unggulan, sudah barang tentu HTC tak main-main untuk menyematkan spesifikasi dapur pacunya.
Dugaan sementara, HTC akan mempercayakan Snapdragon 845 sebagai otak utama dari HTC U12+. Untuk mengimbangi kemampuan chipset yang dibenamkan, smartphone ini juga akan disokong dengan internal storage berkapasitas 64 GB dan 128 GB.
Untuk layarnya sendiri, HTC U12+ akan dikemas dengan bentang layar berukuran 6 inci dan memiliki aspek rasio 18:9. Dukungan lainnya adalah dual-camera belakang dan dual-camera depan. Ya! Diduga kuat, seperti bocoran yang baru-baru ini terungkap, HTC U12+ akan dibekali dengan empat kamera.
Baca juga
- Tak Mau Ikutan Tren, HTC Kemas U12 Tanpa Poni
- Meluncur Mei, HTC U12+ Punya Empat Kamera
- HTC U12+ Satu-satunya Flagship Racikan HTC pada Tahun ini?
Meskipun harga HTC U12+ dengan storage berkapasitas 64 GB masih belum diketahui, diperkirakan untuk varian 128 GB akan dibanderol dengan harga US$ 846 atau sekitar Rp11,7 jutaan. Sudah bisa dipastikan, HTC U12+ akan jadi lawan setara untuk Galaxy S9, Sony Xperia XZ2, Huawei P20 Pro dan ASUS ZenFone 5Z.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?