Tahun 2017 silam, Xiaomi meluncurkan flagship Mi 5 dan Mi 5s beserta varian murahnya, yakni Mi 5c dan Mi 5X (atau dikenal dengan Mi A1 untuk versi Android One). Kini Xiaomi sepertinya bakal kembali menerapkan strategi yang mirip dengan merilis Mi 6X sebagai versi terjangkau dari Mi 6. Bocoran tampak belakangnya pun sudah beredar.
Terlihat dua kamera utama milik Mi 6X tersusun secara vertikal di bagian kiri atas. Hal ini bertentangan dengan desain dua kamera horizontal milik Mi 5X atau pun Mi 6. Selain itu, LED flash hadir di tengahnya, mirip seperti Apple iPhone X. Namun juga terdapat lubang lain di tengah smartphone yang jelas dilihat dari ukurannya bukanlah sensor fingerprint.
Selebihnya, desainnya mirip seperti Mi 5X, dimana Mi 6X memiliki garis antena, sisi melengkung, dan bodi berbahan logam yang sama. Sayangnya untuk saat ini spesifikasi hardware dari Xiaomi Mi 6X belum diketahui. Namun apabila Anda mengikuti spesifikasi Mi 5X, maka kita bisa berharap bahwa Mi 6X akan membawa layar lebih lega, baterai lebih besar, dan prosesor yang sedikit lebih rendah dari Mi 6.
Baca juga
- Selain Mi 7, Xiaomi juga Garap Mi MIX 2s dengan Poni ala iPhone X
- Smartphone Selfie Xiaomi Redmi Note 5A Prime Resmi Dijual di Indonesia
- Xiaomi Mi Max 3 Adopsi Dual-camera dan Layar 18:9
Sepertinya Xiaomi akan meluncurkan Mi 6X pada tahun 2018 ini mengingat smartphone Mi 5X sendiri laris diburu oleh banyak orang berkat dua kamera utama, prosesor hemat baterai, dan harga yang terjangkau. Apabila Mi 6X lahir pada awal atau pertengahan tahun 2018, maka smartphone ini akan menjadi pilihan menarik bagi penggemar smartphone terjangkau yang mendambakan spesifikasi dan fitur menggoda.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?