Connect with us
M5406KA250px
Berita

Terungkap, Ini Tiga Chipset Kelas Menengah Qualcomm untuk 2018!

Updated

Setelah memperkenalkan Snapdragon 845 beberapa waktu lalu di Hawaii, Amerika Serikat, Qualcomm kembali dikabarkan sedang menggarap tiga chipset kelas menengah, yakni Snapdragon 670, 640, dan 460. Bahkan, spesifikasi ketiganya sudah bocor di dunia maya.

Snapdragon 670 yang merupakan penerus dari Snapdragon 660 digadang-gadang sebagai chipset yang memiliki performa lebih bertenaga. Diproduksi lewat pabrikasi 10nm, chipset ini juga mengonsumsi pemakaian baterai lebih efesien.

Konfigurasinya sendiri terdiri dari Octa-core Kyro (Quad-core Kyro 360 dengan clockspeed 2.0 GHz dan Quad-core Kyro 385 dengan clockspeed 1,6 GHz). Tak ketinggalan, chipset ini juga disokong dengan GPU Adreno 620 dan ISP dual 14-bit Spectra 260.

ISP yang disematkan mampu mendukung kamera tunggal dengan resolusi 26 MP atau dual-camera dengan resolusi 13 MP + 13 MP. Qualcomm juga melengkapi Snapdragon 670 dengan modem X16 LTE Cat. 16.

Chipset kedua yang sedang digarap adalah Snapdragon 640 yang merupakan penerus dari Snapdragon 630. Chipset ini dikemas dengan konfigurasi Octa-core Kyro (Dual-core Kyro 360 dengan clockspeed 2,15 GHz dan Hexa-core Kyro 360 dengan clockspeed 1,55 GHz.

Berbeda dengan Snapdragon 670, Snapdragon 640 hanya disokong dengan GPU Adreno 610. Namun, chipset ini hadir dengan dukungan ISP dual 14-bit Spectra 260 yang memiliki kemampuan setara dengan Snapdragon 670. Sedangkan modem yang disematkan adalah X12 LTE.

Terakhir adalah Snapdragon 460 yang diproduksi lewat pabrikasi 14nm. Berbekal modem X12 LTE, chipset ini memiliki konfigurasi Octa-core Kyro (Quad-core Kryo 360 1,8 GHz dan Quad-core Kryo 360 1,4 GHz). Dukungan lainnya adalah GPU Adreno 605 dan ISP 14-bit Spectra 240.

Baca juga

ISP 14-bit Spectra 240 yang hadir di dalam Snapdragon 460 ini mampu mendukung satu kamera dengan resolusi 21 MP. Lantas, kapan ketiga chipset ini bakal diperkenalkan oleh Qualcomm secara resmi? Sayangnya, semua itu masih misteri.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer