Samsung sudah merilis dua smartphone anyarnya, Galaxy S6 edge+ dan Galaxy Note 5 beberapa waktu lalu di sebuah acara yang berlangsung di New York. Keduanya sekaligus didaulat sebagai smartphone tercanggih Samsung saat ini.
Dalam rangka mempromosikan dan menggenjot penjualan Samsung Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 edge+, ada beberapa langkah yang ditempuh oleh Samsung. Selain menyematkan fitur canggih ke dalam smartphone, ada cara persuasif yang ditempuh oleh Samsung yang ditujukan bagi mereka yang ingin mencoba, terutama bagi para pengguna Apple iPhone.
Melalui website SamsungPromotions, mereka yang berminat bisa menjajal tiga smartphone unggulan Samsung, yakni Galaxy S6 edge, Galaxy S6 edge+, dan Galaxy Note5. Hanya dengan membayar US$1 (Rp14 ribu), calon pengguna bisa “menyewa” smartphone pilihannya selama 30 hari ke depan.
Apabila selama pemakaian terjadi kerusakan, pengguna diwajibkan membayar denda sebesar US$100. Jika pengguna tidak mengembalikan smartphone tersebut, dikenakan biaya sesuai dengan harga jual yang ditetapkan untuk masing-masing smartphone. Namun jika pengguna ternyata tidak berminat dan tidak jadi membeli, cukup mengembalikan unit yang dipinjam tanpa dikenakan biaya tambahan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?