Mendekati diumumkannya Samsung Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 edge Plus, berbagai informasi bocoran tentang kedua perangkat tersebut pun mulai bermunculan. Salah satunya adalah informasi tentang spesifikasi dan hasil benchmark dari Samsung Galaxy Note 5. Phablet ini dikabarkan sudah melewati pengujian aplikasi GeekBench sehingga spesifikasi dan performanya pun sudah terungkap.
Dari bocoran screenshot yang beredar, Samsung Galaxy Note 5 versi Verizon memiliki nomor model SM-N920V. Perangkat ini menggunakan chipset octa-core 64-bit Samsung Exynos 7420. Chipset ini ditenagai oleh GPU Mali-T760 MP8 dan dua buah prosesor quad-core, yaitu Cortex-A53 1,5 GHz serta Cortex-A57 2,1 GHz.
Pada Samsung Galaxy Note 5, chipset ini disandingkan dengan RAM sebesar 4 GB. Sebelumnya, Exynos 7420 juga digunakan pada Samsung Galaxy S6. Oleh karena itu, bisa dipastikan bahwa performa yang dimilikinya pun hampir sama dengan Galaxy S6.
Samsung Galaxy Note 5 and Galaxy S6 edge Plus diperkirakan akan diumumkan pada tanggal 12 Agustus 2015 dan akan tersedia di beberapa negara pada 21 Agustus 2015. Sebelumnya, Samsung Galaxy S6 yang menjadi smartphone tertinggi Samsung saat ini juga dinobatkan sebagai smartphone tercepat oleh AnTuTu.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?